Pages

Friday, July 02, 2010

Sup Salmon Kacang Ijo


Enak dimakan pakai nasi ditemenin telur rebus, hummm..
Saya tau resep sup kacang ijo ini turun temurun dari mommy. Bedanya cuma: aslinya sup ini pake ayam kampung cincang, enak deh. Di rumah kami di bangka, mommy suka bikin sup ini terutama kalau kita lagi ada yang sakit. Sup ini bikin enak perut, dan gizinya dari air kacang ijo juga kaya protein yang bantu pulihin sel2 tubuh. Di resep ini saya ganti ayamnya dengan salmon (kebeneran lagi ada stok nya di kolkas :D), hasilnya tetap enak!

Bagus juga buat anak2, ibu2 hamil, dan pasca melahirkan :D

Bahannya..
- segenggam kacang ijo, rebus sampai lunak dan tiriskan. Sisihkan airnya rebusannya(500ml)
- 150ml air matang
- 250gr salmon bits, potong2 seukuran ibu jari, cuci bersih
- 2 buah wortel, iris sedang
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sdt kaldu ayam bubuk
- 2 cm jahe, iris tipis
- 2 buah daun bawang, rajang kasar
- salt & pepper secukupnya
- 1/2 sdt gula, untuk rasa gurih kuahnya
- minyak untuk menumis

Caranya..
1. Pada sebuah panci, panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. masukkan air rebusan kacang ijo dan air matang. Jika sudah hampir mendidih, masukkan wortel, salmon, kaldu ayam, daun bawang, salt & pepper. Didihkan.

2. Matikan apinya, masukkan kacang ijo rebus dan aduk pelan hingga tercampur (hati2 karena ikan dan kacangnya mudah hancur). Sajikan segera saat masih panas.

No comments: